Membicarakan mengenai tempat wisata di Jawa Barat, Anda mungkin sudah bosan dengan Curug Cilember, Taman Matahari, atau Taman Safari Bogor. Nah, ada alternatif wisata baru yang bisa Anda kunjungi di Jawa Barat yaitu Taman Bunga Nusantara.
Ada Apa di Taman Bunga Nusantara?
Seperti namanya, Taman Bunga Nusantara menyuguhkan wisata alam penuh dengan tanaman dan bunga-bunga cantik. Begitu masuk ke areanya saja, Anda sudah akan disambut dengan patung tanaman bonsai menyerupai angsa hitam besar. Di tiap sudut-sudut lain Taman Bunga Nusantara yang memiliki luas 35 hektar ini pun, Anda akan mudah mendapati berbagai jenis patung bonsai lainnya.
Koleksi dari Taman Bunga Nusantara sendiri sangat lengkap hingga meliputi bambu-bambu, taman mawar, taman palem, taman air, taman bali, taman Perancis, taman Amerika, taman Jepang, serta taman Mediterania. Taman Bunga Nusantara juga didesain begitu apiknya dengan adanya display karpet bunga, jam taman super jumbo, labirin dari tanaman rambat, danau angsa dengan berbagai jenis ikan, air mancur musikal, dan menara pandang. Selain spot-spot yang menawarkan suguhan pemandangan cantik, Taman Bunga Nusantara juga memberi fasilitas wahana untuk beraktivitas seru seperti area bermain dengan UTV dan ebike, amphitheater, rumah kaca, serta lokasi pembibitan untuk wahana pembelajaran.
Lokasi
Untuk mencapai lokasi Taman Bunga Nusantara ini, Anda bisa mengunjungi daerah Cipanas, tepatnya di Jalan Mariwati KM 7, Desa Kawungluwuk, Kecamatan Sukaresmi – Cianjur. Dengan demikian, apabila Anda dari arah Jakarta, Anda bisa memulai perjalanan dari Puncak Pass menuju arah Taman Nasional Gunung Gede untuk kemudian menuju arah Desa Cibadak terlebih dahulu. Untuk tiketnya sendiri ialah Rp 30.000,00 per-orangnya, belum termasuk dengan biaya parkirnya. Sementara untuk mencoba fasilitas seperti garden tram, dotto trains, atau ke rumah kaca, Anda juga harus membayar sendiri.
Keelokan Taman Bunga Nusantara ini tidak hanya cocok untuk wisata, tetapi juga merupakan lokasi yang cantik untuk foto pre-wedding. Sementara fasilitas Taman Bunga Nusantara yang juga dilengkapi dengan area bermain dan edukasi juga cocok untuk dijadikan lokasi untuk study tour.